Dalam Mengatasi Banjir di Jerambah Dusun Petar, Masyarakat Berharap Pemerintah Mengambil Langkah Tegas

  • Bagikan

Penulis : Pimpred 

Bangka Barat, Atensipublik.com,-

Hujan lebat mengguyuri kecamatan Parittiga Jebus sehingga mengakibatkan banjir di sejumlah titik, seperti Jalan Penghubung Kota Pangkalpinang menuju Kecamatan Parittiga tepatnya di Jerambah Kendong, Dusun Petar, Desa Tumbak Petar, Kecamatan Jebus, Sabtu (18/01/2025).

Luapan air yang begitu tinggi membuat para pengguna jalan memilih putar balik, kemacetan pun terlihat dengan puluhan pengendara sepeda motor yang ingin melintasi jalan tersebut.

Hal itu dikatakan Supriyadi (45) kesehariannya sebagai sales eletronik, jalan alternatif ini sebagai penunjang utama untuk mengantarkan pesanan konsumennya.

“Kami tidak bisa melewati jalan ini bang, padahal konsumen kami sudah menunggu, mohon sekali tindakan tegas dari Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Barat,” kata Supriyadi.

Menurut Supriyadi ini bukan kali pertama ia harus memutar balik, hujan sebentar pun disini sering banjir, Kepada Kepala Desa Tumbak Petar, serta OPD Lainnya.

“Untuk segera memantau mengambil suatu langkah kebijakan untuk hal ini,” harap Supriyadi.

Supriyadi berharap lewat narasinya disebuah media online bisa menjadi penyambung aspirasi masyarakat Dusun Petar, Desa Tumbak Petar, Kecamatan Jebus.

“Semoga Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Barat segera mengambil langkah secepatnya,” tutup Supriyadi usai diwawancarai wartawan saat berada dilokasi banjir.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *